Sejarah Kerajaan Majapahit
KERAJAAN
MAJAPAHIT – Majapahit
merupakan salah satu kerajaan terbesar didalam sejarah Indonesia. Kerajaan ini
memiliki daerah kekuasaan yang terpampang luas dari ujung timur hingga ujung
barat dan juga sampai ke daerah negara tetangga.
Dimasa kejayaan kerajaan
majapahit, majapahit mempunyai keinginan yang begitu besar yaitu ingin
menyatukan nusantara melewati dari sumpah Gajah Mada. Tetapi bagaimana sih
kisah sebenarnya tentang sejarah dari kerajaan majapahit ini? Berikut ini ialah
akan ada pembahasan tentang sejarah dari majapahit.
Kerajaan Majapahit adalah kerajaan Hindu di Jawa Timur. Kerajaan ini termasuk kerajaan kuno di Indonesia yang berdiri pada tahun 1293 hingga 1500 M. Kerajaan Majapahit didirikan oleh Raden Wijaya (1293 M). Kerajaan ini mencapai puncak kejayaannya pada abad ke-14 yaitu pada masa kekuasaan Hayam Wuruk (1350-1389 M) yang didampingi oleh Patih Gadjah Mada (1331-1364 M). Kerajaan Majapahit adalah kerajaan Hindu terakhir di Semenanjung Malaya dan dianggap sebagai salah satu dari negara terbesar dalam sejarah Indonesia. Majapahit menguasai kerajaan-kerajaan lainnya di Semenanjung Malaya, Borneo, Sumatera, Bali, dan Filipina. Sumber utama yang digunakan oleh para sejarawan untuk membuktikan keberadaan Majapahit adalah Pararaton (“Kitab Raja-Raja”) dalam bahasa Kawi dan Nagarakertagama dalam bahasa Jawa Kuno. Pararaton banyak menceritakan Ken Arok (pendiri Kerajaan Singasari) namun juga memuat beberapa bagian pendek mengenai terbentuknya Majapahit.Sementara itu, Nagarakertagama merupakan puisi Jawa Kuno yang ditulis pada masa keemasan Majapahit di bawah pemerintahan Hayam Wuruk. Selain itu, terdapat beberapa prasasti dalam bahasa Jawa Kuno maupun catatan sejarah dari negeri Tiongkok dan negara-negara lain.
Asal Mula Berdirinya Majapahit
Asal mula Kerajaan Majapahit diceritakan bahwa sesudah
Singasari mengusir Sriwijaya dari Jawa secara keseluruhan pada tahun 1290,
Singasari menjadi kerajaan paling kuat di wilayah tersebut. Hal ini menjadi
perhatian Kubilai Khan, seorang penguasa Dinasti Yuan di
Tiongkok. Ia mengirim utusan bernama Meng Chi ke Singasari
yang menuntut upeti. Kertanagara, penguasa kerajaan Singasari
yang terakhir, menolak untuk membayar upeti dan merusak wajah utusan tersebut
serta memotong telinganya. Kublai Khan pun marah lalu memberangkatkan ekspedisi
besar ke Jawa pada tahun 1293 M. Ketika itu, Jayakatwang, Adipati Kediri,
membunuh Kertanagara.
Masa Awal Kerajaan Majapahit
Kerajaan
ini menghadapi banyak masalah. Beberapa orang terpercaya Kertarajasa,
termasuk Ranggalawe, Sora, dan Nambi memberontak
melawannya, meski pemberontakan tersebut tidak berhasil. Namun ternyata Mahapatih
Halayudha-lah yang melakukan konspirasi (persekongkolan) untuk menjatuhkan
semua orang terpercaya raja. Hal itu ia lakukan agar dapat mencapai posisi
tertinggi dalam pemenintahan. Namun, setelah kematian pemberontak terakhir
(Kuti), Halayudha dltangkap dan dipenjara, lalu dihukum mati. Raden Wijaya meninggal
pada tahun 1309 M. Anak dan penerus Raden Wijaya, Jayanegara adalah
penguasa yang jahat dan tidak bermoral. Ia memiliki nama kecil Kala
Gemet, yang berarti “penjahat lemah”, Tahun 1328 M. Jayanegara dibunuh
oleh tabibnya, Tanca. Ibu tirinya yaitu Gayatri
Rajapatni seharusnya menggantikannya, tetapi Rajapatni memilih
mengundurkan diri dan istana dan menjadi pendeta wanita. Rajapatni menunjuk
anak perempuannya Tribhuwana Wijayatunggadewi untuk menjadi
Ratu Majapahit. Selama kekuasaan Tnibhuwana, Kerajaan Majapahit berkembang
menjadi Iebih besar dan terkenal. Tribhuwana menguasai Majapahit sampai
kematian ibunya pada tahun 1350 M. Kepemimpinannya pun dilanjutkan oleh
putranya, Hayam Wuruk.
Kejayaan Majapahit
Kejayaan Majapahit
Kerajaan Majapahit menggapai pada puncak kejayaannya ketika
di masa kekuasaan Hayam Wuruk. Ketika Hayam Wuruk berkuasa
di tahun 1350 sampai tahun 1389 M. Selama Hayam Wuruk berkuasa,
Majapahit sukses menguasai atau merajai Borneo, Sumatra, Bali, Semenanjung
Malaya bahkan hingga masuk ke Negara Filipina. Ketika pada masa itu
Majapahit dapat dibilang sebagai negara terbesar yang pernah ada didalam
sejarah Indonesia. Bersama dengan perdana mentri Gajah Mada,
Majapahit memiliki misi-misi besar yaitu misi-misi besar tersebut
ialah mempersatukan nusantara. Saking seriusnya ingin mempersatukan
nusantara, Gajah Mada hingga melontarkan sumpah yang mana
sumpah tersebut diberi nama dengan Sumpah Palapa dan arti dari Sumpah
Palapa tersebut ialah “tidak akan mundur dari masa
jabatannya sebelum berhasil dalam mempersatukan nusantara”.
Majunya Ekonomi Kerajaan Majapahit
Majunya Ekonomi Kerajaan Majapahit
Ketika dahulu di jaman Kerajaan Majapahit memakai
sistem perekonomian yang sangat maju perkembangannya. Walupun rata-rata
masyarakat dari Kerajaan Majapahit ini bekerja sebagai petani,
akan tetapi ada juga masyarakat dari Kerajaan Majapahit ini
yang tidak bertani, dan dia bekerja sebagai pedagang. Saking majunya
perdagangan di Kerajaan Majapahit ini hingga dijadikan sebagai
pusat pertemuan-pertemuan para saudagar- saudagar kaya yang berasal dari Negara
India dan Negara China. Pada jaman itu Majapahit meng-ekspor
hasil bumi keluar negeri yang berasal dari Jawa yaitu garam,
lada, kain-kain dan juga rempah-rempah lainnya. Pada masa itu Majapahit telah
mencetak uang logamnya dari berbagai macam campuran bahan seperti tembaga dan
perak untuk dijadikan sebagai sarana transaksi.
Keruntuhan Kerajaan Majapahit
Demikian lah sedikit penjelasan tentang Sejarah Kerajaan Majapahit, SEMOGA BERMANFAAT !!!
Demikian lah sedikit penjelasan tentang Sejarah Kerajaan Majapahit, SEMOGA BERMANFAAT !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar